Sabtu, 25 Mei 2013

Permainan Bahasa Indonesia: Susun Kalimat



Mengajar Menyenangkan dengan Permainan
Bikin Siswa Semangat 
oleh: Hari Untung Maulana 



PERMAINAN
SUNAT (SUSUN KALIMAT)

Persiapan:
1.    Guru menggunting kata-kata yang terdapat dalam koran atau majalah (ambil kata dari judul berita, karena memang yang dibutuhkan adalah lata-kata yang ukurannya besar.
2.    Kata-kata yang diambil adalah kata benda, kata sifat, kata hubung, kata nomina, dan kata kerja. Harap perbanyak kata hubung.
3.    Campur kata-kata tersebut dalam satu kardus.

Permainan:
1.    Bagi kelas menjadi 5 kelompok
2.    Tiap kelompok mengutus 1 perwakilan untuk mengambil 8 kata.
3.    Kata-kata yang sudah diambil diminta untuk disusun menjadi sebuah kalimat bermakna minimal terdiri atas 6 kata.
4.    Jika dari delapan kata yang diambil tidak dapat menyusun kalimat, maka kelompok harus mengutus dua orang untuk mencari kata yang diingini dari kerdus yang disediakan.
5.    Cara pengambilan tidak boleh berebut,melainkan harus mengantre.
6.    Orang yang sedang mengambil (dapat ataupun tidak dapat kata yang diingini) harus segera pindah jika antrean mencapai panjang 4 orang.
7.    Kelompok pertama yang berhasil menyusun kata adalah pemenangnya.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

terima kasih sudah memberi masukan