Karya: Sides Sudiyarto Ds.
Maria Walanda Maramis, pejuang sejak gadis
Pahlawan pendidikan, penyebar pengetahuan
Kau asuh anak-anak rakyat
Bagai mengasuh anak sendiri
Maria nan pemberani
Dikau pahlawan sejati
Kau peras otak dan tenagamu
Memberi obor buat bangsamu
Kau adalah pelita yang selalu menyala
Maria, kau perangi kebodohan bangsamu
Walau badai menghalangi juangmu
Kau tetap berbakti sampai mati.
Tidak ada komentar:
Posting Komentar
terima kasih sudah memberi masukan