Karya: Sides Sudiyarto Ds
Martha gadis yang pemberani
Sejak kecil kau sertai ayahmu di medan laga
bertempur melawan Belanda
Membela tanah tumpah darah
Tanah kelahiran tercinta
Martha, tak pernah kau perduli dengan dirimu
Tahun demi tahun usiamu berlalu
Tempatmu berpindah-pindah
Dari satu pertempuran ke pertempuran lainnya
Martha yang ikhlas berjuang
Gadis remaja yang menjadi bunga bangsa
Kau relakan juangmu untuk nusa bangsa
Kauikhlaskan darah dan nyawamu bagi Indonesia
Di hari satu Januari 1818
Dikau dibuang lawan ke pulau Jawa
Namun dikau gugur dalam perjalanan
Antara Pulau Buru dan Pulau Tiga kau terkubur
Kau kembali ke pangkuan bumi Indonesia
Tidak ada komentar:
Posting Komentar
terima kasih sudah memberi masukan